Halaman

KOMANDAN KONGA XXVI-A TINJAU KOMPI ITALY



02 Okt 2009


PUSPEN TNI (2/10),- Komandan Satuan Tugas (Satgas) Force Headquarter Support Unit (FHQSU) TNI Kontingen Garuda XXVI-A/UNIFIL - Kolonel Marinir Saud Tambatua meninjau 1 Peleton dari Kompi Force Protection (FP) Italy, Kamis malam (1/10) di UN Posn 1-31 Lebanon. Dansatgas Konga XXVI-A diterima langsung oleh Komandan Kompi Italy FP - Kapten Emilio Meriano beserta 22 orang anggotanya, dan mengucapkan terima kasih atas kunjungannya. Komandan FHQSU juga melihat secara dekat segala kesiapan, perlengkapan dan fasilitas yang digunakan untuk mendukung operasional Peleton Italy FP yang berada di Posn 1-31.


Penempatan 1 peleton Italy FP dilaksanakan sejak tanggal 17 September 2009, untuk mengantisipasi terjadinya kembali peluncuran roket serta mencegah terjadinya aksi kekerasan beberapa hari sebelum dan sesudah Idul Fitri, dimana UNIFIL meningkatkan pengerahan pasukannya di lapangan.


Salah satu implementasinya adalah 1 peleton Italy FP yang berada dibawah FHQSU melaksanakan perkuatan (BKO) ke Sektor Barat dan ditempatkan di UN Posn 1-31. Sedangkan 1 peleton lainnya dari Indonesia FP disiagakan untuk melaksanakan perkuatan di sektor-sektor, apabila sewaktu-waktu diperlukan.


Dalam pengarahannya, Kolonel Marinir Saud Tambatua menyampaikan rasa bangga atas militansi dan semangat personel Italy FP serta hubungan kerja yang baik antara Italy dan Indonesia FP dalam melaksanakan tugas operasi perdamaian di Lebanon, khusunya dalam menjaga keamanan UNIFIL HQ.


Komandan FHQSU juga meminta untuk setiap personel tetap waspada dalam mengamankan wilayah operasinya (Area Of Responsibility) guna mencegah kemungkinan adanya gangguan di UNIFIL AOR sesuai dengan Resolusi Dewan Keamanan PBB No. 1701. Sumber http://www.tni.mil.id