Halaman

SAFARI BINPOTDIRGA DI MAUMERE



22 Okt 2009


LANUD EL TARI (22/10),- Sabtu tgl 17-19 Oktober 2009 Komandan Lanud El Tari Letkol Pnb Joko Sugeng S. melaksanakan safari Binpotdirga dan kunjungan kerja ke Kabupaten Sikka Flores untuk meninjau perwakilan TNI AU yang ada di Maumere. Pada kunjungan tersebut Komandan Lanud El Tari menyempatkan untuk bertemu dengan Bupati Sikka di ruang kerja Bupati yang dilanjutkan dengan menyampaikan paparan yang dihadiri oleh unsur SKPD dan Muspida Kabupaten Sikka.


Paparan yang dilaksanakan di Kantor Bupati Sikka berlangsung selama 1 jam yang di lanjutkan dengan Tanya jawab. Dalam kesempatan tersebut Danlanud menjelaskan tentang tugas-tugas TNI AU pada umumnya dan Lanud El Tari pada khususnya dikaitkan dengan posisi Propinsi NTT secara geografis dengan harapan dapat membuka wawasan mereka terhadap masalah-masalah kedirgantaraan yang nantinya akan menimbulkan pemahaman dan kesamaan persepsi tentang tugas-tugas serta operasi TNI AU sehingga dapat bekerjasama dengan baik.


Safari Binpotdirga yang dilaksanakan oleh Danlanud El Tari juga diisi dengan memberikan ceramah dan pembekalan siswa siswi kelas 3 dari SMA 1 dan 2 Maumere yang berjumlah 540 orang siswa. Materi ceramah diberikan oleh Letkol Pnb Joko Sugeng S. mengenai TNI AU dan kedirgantaraan. Pada penyampaian pembekalan oleh Danlanud El Tari para Siswa mengikuti dengan antusias hal itu terlihat pada saat sessi Tanya jawab banyaknya siswa yang menyampaikan pertanyaan kepada Danlanud hingga pada saat waktu selesai. Letkol Pnb Joko Sugeng S. juga memberikan pesan dan pemahaman kepada para siswa agar menghindari kegiatan-kegiatan yang dapat merugikan seperti merokok, miras, narkoba dan perkelahian. Sumber http://www.tni.mil.id