LETKOL INF AGUS PRASETYO AW JABAT DANDIM 1203/KTP
16 Sep 2009
KODAM VI/TPR (16/9),- Komandan Korem 121/ABW Kolonel Inf Nukman Kosadi bertindak sebagai Inspektur Upacara pada acara serah terima jabatan Komandan Kodim 1203/KTP, Kamis (10/9).
Dalam amanatnya Komandan Korem 121/ABW menekankan kepada Komandan Kodim 1203/Ketapang yang baru Letnan Kolonel Inf Agus Prasetyo AW, untuk segera dapat memahami dan mengerti karakteristik, adat dan budaya di Ketapang. Sehingga percepatan adaptasi tersebut bisa memudahkan dalam melakukan tugas sebagai Komandan Satuan Teritorial di Kabupaten Ketapang.
Selanjutnya Danrem 121/ABW menyampaikan bahwa, sebagai abdi negara seorang prajurit TNI dituntut untuk dapat bekerja secara profesional dan proposional, dengan mengenali dan mengendalikan daerah tugas yang baru, karena beda daerah dan wilayah, beda pula kebiasaan dan adat istiadatnya. Prajurit TNI harus dapat menjadi warna yang indah dalam setiap kehadirannya di tempat tugas.
Pergantian pimpinan pada hakikatnya sesuatu yang wajar dan selalu terjadi dalam organisasi, termasuk dilingkungan TNI Angkatan Darat. Pergantian unsur pimpinan atau jabatan merupakan bagian dari upaya pembinaan Satuan. Dari sisi pengalaman dan tugas keduanya saling berkaitan. Pergantian pimpinan dilakukan agar tidak ada kejenuhan dalam menghadapi tugas bagi personil yang bersangkutan, demikian ucap Danrem.
Komandan Kodim 1203/Ketapang yang lama dipromosikan ke Pusat Persenjataan Infanteri di Bandung Jawa Barat, sedangkan penggantinya Letkol Inf Agus Prasetyo AW sebelumnya menjabat Kasi Intel Korem 101/Antasari di Banjarmasin.
Dalam Upacara tersebut hadir pula jajaran Muspida Kabupaten Ketapang, tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh masyarakat dan lain-lain. Sumber www.tni.mil.id/ -